DIRI KU, JANGANLAH TAWAR HATI MU MELIHAT ORANG PERCAYA DIANIAYA. INGATLAH KARENA IMAN KEPADA TUHAN YESUS KRISTUS, TUHAN YANG HIDUP. ITULAH YANG AKAN MENGUATKAN DIRI MU.
Jikalau iman mu goyah, maka engkau akan murtad dan meninggalkan TUHAN. Dan engkau bukan lagi menuju ke jalan keselamatan, melainkan engkau menjadi seteru TUHAN dan berpihak pada raja iblis.
Saat itu, segala berkat dan kelimpahan harta yang dikau milikipun serasa tak berarti. Sebab harta dunia ini hanya alat untuk menguji hati manusia. Dan semua kekayaan di bumi ini sudah diberikan oleh TUHAN kepada iblis untuk menguji hati manusia.
Diri ku, tiada artinya dikau membanggakan apa yang dikau miliki. Jika dikau tidak memiliki iman kepada TUHAN yang dikau nyata dengan kasih kepada sesama mu manusia. Oleh sebab itu, aku berkata kepada mu. Diri ku, pergunakanlah apa yang dikau miliki untuk mempermuliakan TUHAN yang mempercayakan segala sesuatu dalam tangan mu. Kelolalah dengan penuh hikmat dan bijak apa yang TUHAN percayakan kepada mu. Karena TUHAN telah terlebih dahulu menyatakan kasihnya pada mu. Demikianlah hendaknya diri mu menyatakan kasih kepada setiap orang di sekeliling mu.
Supaya nama TUHAN semakin dipermuliakan. Dan TUHAN menjadi lebih senang kepada mu. Bukan karena perbuatan baik mu yang banyak yang menjadi kesenangan bagi TUHAN. Namun karena pengakuan mu akan pengampunan dosa dan berkat anugerah kasih TUHAN kepada mu. Yang dikau tunjukkan dengan banyak berbuat kasih kepada sesama mu manusia.
Diri ku, jikalau dikau berbuat baik karena dikau baik saja dan hanya ingin diberkati. Itu adalah hal yang tidak benar di mata TUHAN. Jadi hendaklah dikau memikirkan dan merenungkan hal ini. Masakan TUHAN sebagai seorang penabur, dan dikau sebagai sebuah lahan tanah yang telah TUHAN kelola melalui pekerja-pekerja-NYA yang setia dan taat pada-NYA. Dan siang malam TUHAN memperhatikan kesuburan mu. Agar dikau menghasilkan buah yang baik dari benih yang ditanami-NYA. Masakan dikau tidak menghasilkan buah yang baik bagi-NYA?
Demikianlah hendaknya kamu, melakukan perbuatan baik yaitu kasih kepada sesama mu karena dikau sudah menerima yang baik dari pada TUHAN mu. Jadilah kawan sekerja bagi TUHAN dan permuliakanlah TUHAN dengan kemampuan dan keahlian mu. Sebagai bukti, bahwa dikau mengakui telah menerima banyak kasih dan pengampunan dari TUHAN atas segala dosa kejahatan mu dulu.
Kuatkanlah hati mu dengan iman dan janganlah biarkan iman mu goyah. Karena itu, hendaklah dikau selalu berada dalam komunitas TUHAN untuk saling menguatkan dan saling berbagi kisah tentang kebaikan kasih TUHAN. Karena dibalik masalah pasti ada penyelesaian di dalam TUHAN. Berdoalah, saling berdoalah untuk saling bahu-membahu melakukan pekerjaan TUHAN.
#AngCinHok
Rahasia panggilan orang-orang bukan Yahudi
Efesus 3:1-13 (TB) Itulah sebabnya aku ini, Paulus, orang yang dipenjarakan karena Kristus Yesus untuk kamu orang-orang yang tidak mengenal Allah
— memang kamu telah mendengar tentang tugas penyelenggaraan kasih karunia Allah, yang dipercayakan kepadaku karena kamu,
yaitu bagaimana rahasianya dinyatakan kepadaku dengan wahyu, seperti yang telah kutulis di atas dengan singkat.
Apabila kamu membacanya, kamu dapat mengetahui dari padanya pengertianku akan rahasia Kristus,
yang pada zaman angkatan-angkatan dahulu tidak diberitakan kepada anak-anak manusia, tetapi yang sekarang dinyatakan di dalam Roh kepada rasul-rasul dan nabi-nabi-Nya yang kudus,
yaitu bahwa orang-orang bukan Yahudi, karena Berita Injil, turut menjadi ahli-ahli waris dan anggota-anggota tubuh dan peserta dalam janji yang diberikan dalam Kristus Yesus.
Dari Injil itu aku telah menjadi pelayannya menurut pemberian kasih karunia Allah, yang dianugerahkan kepadaku sesuai dengan pengerjaan kuasa-Nya.
Kepadaku, yang paling hina di antara segala orang kudus, telah dianugerahkan kasih karunia ini, untuk memberitakan kepada orang-orang bukan Yahudi kekayaan Kristus, yang tidak terduga itu,
dan untuk menyatakan apa isinya tugas penyelenggaraan rahasia yang telah berabad-abad tersembunyi dalam Allah, yang menciptakan segala sesuatu,
supaya sekarang oleh jemaat diberitahukan pelbagai ragam hikmat Allah kepada pemerintah-pemerintah dan penguasa-penguasa di sorga,
sesuai dengan maksud abadi, yang telah dilaksanakan-Nya dalam Kristus Yesus, Tuhan kita.
Di dalam Dia kita beroleh keberanian dan jalan masuk kepada Allah dengan penuh kepercayaan oleh iman kita kepada-Nya.
Sebab itu aku minta kepadamu, supaya kamu jangan tawar hati melihat kesesakanku karena kamu, karena kesesakanku itu adalah kemuliaanmu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar